Jahe Hangat Teman di Kala hujan

Dear HomeyBites...


Kemarin malam saya masuk angin, dengan tanda-tanda tidak bisa tidur, mimpi buruk, leher pegel, wahh.... rasanya pingin langsung pulang ke rumah dan tidur seharian di dalam kamar. 


Besok Senin ada ujian Statistik, belum belajar karena seharian dari siang tidur aja kerjaannya. Kebetulan juga malam ini hujan, jadi kayaknya asik nih buat bikin minuman hangat peneman belajar di kala hujan. Saya mau bikin Wedang Jahe.
Langsung aja ke bahan-bahannya ya...


a) 1 buah jahe merah (bersihkan)






apa sih perbedaan jahe merah sama jahe biasa? yang gampang sih emang kalau jahe merah itu warnanya merah hihihi...yang pasti katanya jahe merah itu lebih berkhasiat untuk menghangatkan badan, dan rasanya lebih pedas. Malah lebih jarang ditemui dibanding jahe biasa... kebetulan banget tadi di tukang sayur ada so nggak perlu ke pasar :p


b) 1 batang kecil kayu manis


c) gula pasir secukupnya (sesuai selera)


d) garam (sedikiitttt aja, biar gurih)


e) air putih (kurang lebih 1,5 L)


Cara membuat :
a) panaskan air di dalam panci, di atas api sedang


b) masukan jahe merah dan kayu manis


c) bila sudah mendidih tambahkan gula dan sedikit garam


d) hidangkan untuk 2 orang :))


cocok banget diminum buat saya yang lagi masuk angin dan sedang hujan di luar...




selamat mencoba yaaa.... bisa sambil makan sandwich biscuit chocolate lho...and feel the homey bites in your tongue :p

Komentar